Bagaimana Cara Top Up DANA yang Mudah dan Praktis?

Bagaimana-Cara-Top-Up-DANA

Masih banyak yang bingung mengenai bagaimana cara top up dana yang mudah dan praktis. Beberapa opsi top up saldo DANA akan dibahas lengkap disini.

Banyak yang masih kebingungan mengenai bagaimana cara top up DANA yang mudah dan praktis. Aplikasi DANA merupakan sebuah aplikasi dompet digital atau e-wallet yang bisa digunakan untuk menyelesaikan berbagai transaksi. Menggunakan aplikasi ini akan mempermudah semua transaksi yang kamu lakukan seperti transfer, membayar dengan QRIS, membeli token listrik, dan lain sebagainya.

Dengan berbagai fitur yang memudahkan hidup, maka tak heran jika aplikasi DANA menjadi salah satu aplikasi dompet digital yang memiliki banyak pengguna. Jika kamu masih kebingungan atau memiliki kendala dalam pengisian saldo DANA, maka sudah tepat kamu menyimak artikel ini hingga akhir!

Ketahui Bagaimana Cara Top Up Saldo DANA

Untuk menjawab mengenai bagaimana cara top up DANA yang mudah dan praktis, kamu bisa melakukan beberapa cara di bawah ini. Semua cara bisa kamu lakukan dengan mudah tanpa menghabiskan waktu yang lama.

  • Top Up Melalui Alfamart / Alfamidi

Cara pertama adalah dengan mengisi saldo DANA via Alfamart atau Alfamidi. Kelebihan cara yang satu ini adalah kamu tetap bisa mengisi saldo ketika tidak memiliki atm atau mobile banking. Berikut beberapa tahapannya:

  1. Datang ke gerai Alfamart / Alfamidi terdekat kemudian menuju ke kasir.
  2. Sampaikan ke kasir bahwa kamu akan mengisi saldo DANA.
  3. Kemudian berikan nomor seluler yang terdaftar di aplikasi DANA.
  4. Sebutkan nominal saldo.
  5. Kemudian berikan uang ke kasir.
  6. Kasir akan memproses transaksi dan saldo akan masuk ke aplikasi DANA milikmu.
  • Top Up Melalui Pegadaian

Cara yang kedua juga bisa menjadi jawaban bagaimana cara top up DANA bagi yang tidak memiliki atm atau mobile banking dan hanya punya uang tunai. Berikut beberapa langkah mengisi saldo DANA melalui Pegadaian.

  1. Datang ke gerai Pegadaian terdekat kemudian menuju ke kasir.
  2. Sampaikan ke kasir bahwa kamu akan mengisi saldo DANA.
  3. Kemudian berikan nomor seluler yang terdaftar di aplikasi DANA dan sebutkan jumlah uang yang akan diisikan ke aplikasi DANA.
  4. Kemudian berikan uang ke kasir.
  5. Kasir Pegadaian akan memproses transaksi dan saldo akan masuk ke aplikasi DANA milikmu.
  • Top Up Melalui ATM BCA

Bagi kamu pengguna rekening dan ATM BCA, maka kamu bisa menggunakan cara yang satu ini untuk mengisi saldo DANA dengan melakukan beberapa langkah di bawah.

  1. Kunjungi gerai ATM BCA terdekat.
  2. Masukkan kartu debit dan masukkan PIN kamu.
  3. Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  4. Kemudian klik menu “Transfer”, selanjutnya klik “BCA VA”.
  5. Setelah itu masukkan nomor virtual account DANA. Untuk pengisian via BCA diawali dengan 3901 kemudian diikuti dengan nomor seluler yang terdaftar.
  6. Masukkan jumlah uang yang akan dimasukkan ke DANA.
  7. Konfirmasi dan tunggu hingga transaksi berhasil diproses.
  • Top Up Melalui ATM Mandiri

Bagi kamu pengguna bank Mandiri dan masih bingung mengenai bagaimana cara top up DANA menggunakan ATM Mandiri, kamu hanya perlu melakukan beberapa langkah di bawah ini.

  1. Kunjungi gerai ATM Mandiri terdekat.
  2. Klik “Bayar / Beli”, kemudian “Lainnya”, kemudian “Multi Payment”.
  3. Selanjutnya masukkan kode pengisian via Mandiri yakni 89508 diikuti dengan nomor seluler yang terdaftar di aplikasi DANA.
  4. Masukkan nominal.
  5. Konfirmasi dan tunggu hingga transaksi berhasil diproses.

Kesimpulan

Mengetahui mengenai bagaimana cara top up DANA akan memudahkan kamu jika harus segera mengisi saldo DANA untuk keperluan transaksi yang mendesak. Semua cara bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Jika kamu mengalami permasalahan dalam menggunakan aplikasi DANA, maka kamu bisa menyimak artikel lainnya seputar aplikasi DANA melalui kuwait-post.com.

admin
eddy.path7788@gmail.com
Perkenalkan nama saya Jony Reynaldi, saya sudah sejak tahun 2015 menjadi blogger. Pada kesempatan ini saya akan berbagi pengalaman atau memberikan informasi terupdate dunia hingga perkembangan dunia teknologi dari inovasi terbaru hingga tren terkini. Untuk itu Jangan ragu untuk berinteraksi dengan saya melalui komentar atau kontak langsung. Selamat membaca!