8 Daftar Game Online Terkenal Di Korea, Sudah Pernah Coba?

Game-Online-Terkenal-Di-Korea

Ketahui game online terkenal di korea Selatan memang cukup banyak. Namun, hanya ada 8 game teratas yang banyak digandrungi semua kalangan.

Selain Indonesia, Korea Selatan juga menjadi salah satu negara dengan industru game terkuat. Terbukti, ada beberapa game populer di dunia yang developernya berasal dari Korea Selatan. Hampir semua kalangan disana tergila-gila dengan game, mulai dari kalangan anak-anak, remaja bahkan sampai orang tua. Oleh karenanya, ada banyak sekali game online terkenal di Korea.

Biasanya, game online menjadi terkenal di Korea itu memiliki gameplay yang menarik serta konsep permainan yang seru. Namun tidak hanya itu saja, beberapa game menjadi populer di Korea juga kadang disebabkan karena dimainkan oleh salah satu idol terkenal. Jika hal ini ketahuan oleh fans, maka secara tiba-tiba jumlah unduhan game tersebut akan meroket pesat.

Hal ini pernah terjadi pada Jin BTS yang pada saat itu terang-terangan mengakui bermain Mapple Story dalam sebuah live. Setelah itu, jutaan fans idol ini pun berbondong-bondong mencari tahu soal game tersebut. Tidak jarang ada yang juga rela mendowload-nya. Berkat hal itu, popularitas game tersebut di Korea pun meningkat.

Daftar Game Online Terkenal Di Korea

Setidaknya, ada beberapa game online yang memang cukup populer di Korea Selatan. Apa saja daftar game-nya? Ini dia daftar selengkapnya!

  • League of Legends (LoL)

Game satu ini masuk dalam kategori MOBA (Multiplayer Online Battle Arena). Game ini sangat legendaris karena sudah cukup lama mempertahankan eksistensinya. Di Korea, permainan ini masih sering dimainkan oleh para remaja hingga orang dewasa.

  • Overwatch

Game satu ini memungkinkan para pemain untuk memilih hero terbaiknya. Hero tersebut akan digunakan untuk melawan hero lawan. Bersama tim yang terdiri dari 6 orang, para pemain akan saling mengadu strategi untuk memenangkan permainan.

  • PUBG Mobile (Player Unknown’s BattleGrounds Mobile)

Sebelumnya, permainan ini hanya diperlukan untuk PC. Namun bekalangan, versi mobile diluncurkan dan berhasil mencuri perhatian para player, tidak terkecuali di negara Korea Selatan. Di kalangan anak-anak muda, PUBG Mobile sangat populer hingga melahirkan banyak komunitas hingga turnamen-turnamen kelas dunia.

  • Lineage W

Game online terkenal di negara Korea satu ini masuk dalam kategori MMORPG (Massively Multiplayer Online Role Playing Game). Game ini memungkinkan para pemain untuk membuat karakter atau role play. Karakter inilah yang kemudian akan diajak untuk menjelajahi dunia yang luas, menyelesaikan misi untuk melawan lawan monster yang kuat.

  • Black Desert Online

Game MMORPG lain yang tidak kalah populer ini juga memungkinkan para player buat menjelajahi dunia yang luas lewat role play. Fitur dan gameplay-nya yang menarik menjadi salah satu keunggulan yang membuatnya sangat populer di negara Korea Selatan.

  • Lost Ark

Masih genre MMORPG, game yang dirilis di tahun 2019 ini sudah terbukti meraih kesuksesan di negara Korea Selatan. Yang menarik dari game ini adalah para player bisa menyebrangi lautan luas demi mendapatkan pulau baru yang rahasia. Tidak heran jika banyak yang menyukai game ini.

  • Blade & Soul

Game fantasi ini memiliki jalan cerita yang sangat menarik. Tidak hanya itu saja, permainan ini juga terkenal dengan gaya grafis yang halus dan memukau. Karakternya juga sudah bisa dikustomisasi dengan bebas sesuai keinginan player.

  • Maple Story

Game yang juga pernah disebut oleh Jin BTS ini sudah tidak bisa diragukan lagi soal popularitasnya di negara Korea Selatan. Game ini memiliki gameplay yang simple, casual namun tetap membuat para player ketagihan.

Kesimpulan

Selain daftar game di atas, sebenarnya masih banyak lagi game online terkenal di Korea. Namun memang dibandingkan yang lain, popularitas ke-8 game diatas teratas dan memiliki tempat di hati para penggemarnya.

admin
eddy.path7788@gmail.com
Perkenalkan nama saya Jony Reynaldi, saya sudah sejak tahun 2015 menjadi blogger. Pada kesempatan ini saya akan berbagi pengalaman atau memberikan informasi terupdate dunia hingga perkembangan dunia teknologi dari inovasi terbaru hingga tren terkini. Untuk itu Jangan ragu untuk berinteraksi dengan saya melalui komentar atau kontak langsung. Selamat membaca!